Tuesday, May 11, 2010

 

ARIEF BUDIMAN YANG KUKENAL (2)

ARIEF BUDIMAN YANG KUKENAL (1) telah dimuat pada:
http://bambanggunawan.blogspot.com/2008_02_01_archive.html
Kebetulan di milis CC62-63 sedang ramai ngomongin tentang Arief Budiman (Soe Hok Djin) maka timbul ide untuk menuliskan hal ini.

Surprise ketika lihat foto Arief Budiman yang dulu bernama Soe Hok Djin, ketika masih SMA di KANISIUS, Jalan Menteng Raya 24, Jakarta Pusat. Nama-nama yang berhasil diingat kembali oleh rekan-rekan di milis CC62-63 adalah 8 Soe Hok Djin, 9 Phang Kang Liong, 10 Liem Soei Liong, 11 Tsjhia Tho Fat. Mohon bantuan bila kenal atau ingat kembali nama-nama yang lain.

Walaupun sama-sama sekolah di SMA Kanisius tetapi saya tidak kenal karena Arief Budiman (Soe Hok Djin) lebih tua dari saya. Baru kenal dan akrab ketika sama-sama kuliah di Fakultas Psikologi UI. Kebetulan saya banyak membantu Arief Budiman (Soe Hok Djin) menerbitkan majalah mahasiswa Gema Psychologi.

Waktu itu kemana-mana Arief Budiman (Soe Hok Djin) masih naik sepeda. Saya sudah punya scooter Vespa, maka sering diminta bantuan mengantarnya. Lebih akrab lagi ketika saat demonstrasi mahasiswa tahun 1966.

Kalau dikatakan sejak SMA, Arief Budiman (Soe Hok Djin) sudah terlihat pandai, memang benar. Terbukti ketika mahasiwa juga demikian sehingga dapat bea siswa ke Paris. Berikut ini laporannya yang dimuat di Majalah Gema Psychologi pada tahun 1965 yang masih dalam bentuk stencilan.


Saya tidak tahu, apakah Arief Budiman (Soe Hok Djin) masih simpan majalah stencilan tersebut. Kalau tidak tentu ini bisa menjadi nostalgia untuk beliau.

Bambang Gunawan, 11 Mei 2010

Labels: ,


Comments:
pak bambang yth,
salam kenal.
saya eri sutrisno, sekarang kerja di TempoTV.
saya salah satu teman dan mahasiswanya pak arief di salatiga waktu itu. kami dulu sama-sama aktif di yayasan Geni Salatiga.
singkat kata, Januari nanti kami ingin merayakan ulang tahun pak arief yang ke 40. kami berencana menerbitkan buku kenangan teman2 dekat pak arief. kira2 ada nggak ya teman2 pak arief yang sekarang sukses mau membantu penerbitannya?
terima kasih atas informasinya.

eri sutrisno
081319078774
 
"Januari nanti kami ingin merayakan ulang tahun pak arief yang ke 40.", nggak salah ketik? Maksudnya ke 70?

Agar murah lebih baik dalam bentuk e-book saja. Apakah buku tsb untuk tujuan komersial?
BG
 
Post a Comment



<< Home

This page is powered by Blogger. Isn't yours?